Website seputar informasi dari dalam negeri maupun luar negeri. Yang berisi informasi yang terpercaya , teraktual untuk anda.

Harga Emas Hari Ini

Untuk Harga Emas Bisa Cek di : www.emasku.co.id

12 September 2017

BENTUK CINCIN KAWIN BESERTA MITOSNYA


Seperti yang kita tahu bahwa saat ini ada berbagai bentuk cincin kawin yang ada di pasaran. Jika dulu anda hanya tahu satu jenis atau bentuk cincin saja maka sekarang udah banyak sekali model cincin yang dijual di pasaran untuk berbagai keperluan, mulai dari cincin yang hanya digunakan untuk pribadi, cincin sebagai perhiasan, cincin untuk tunangan, sampai cincin yang digunakan untuk perkawinan.

Sebagian orang memiliki keyakinan bahwa bentuk cincin kawin atau cincin emas adalah sebagai simbol hubungannya dimasa yang akan datang. Maka dari itulah orang-orang memiliki keyakinan untuk tidak mau asal membeli cincin kawin saja. Pasti akan membeli cincin kawin atau cincin emas yang paling bagus sesuai dengan ramalan yang mereka yakini. PENASARAN?? Yuk simak disini....

Berikut Inilah Berbagai Bentuk Cincin Kawin Beserta Ramalannya :
1. CINCIN BULAT
Adalah bentuk cincin yang paling banyak digunakan oleh orang, baik sebagai cincin tunangan maupun sebagai cincin perkawinan. Orang-orang yang menggunakan cincin ini adalah mereka yang memiliki gaya tradisional dan ingin selalu terlihat sama atau senada dengan pasangannya.

2. CINCIN OVAL 
Meskipun tidak sepopuler cincin bulat atau bundar tapi saat ini sudah banyak diminati oleh para pasangan yang akan melangsungkan upacara pernikahan. Sebagian orang mempercayai bahwa orang yang membeli cincin ini adalah orang yang memiliki gaya eksklusif sehingga cincin ini termasuk cincin yang berkelas.

3. CINCIN BERBENTUK SEPERTI PIR 

Ini termasuk cincin yang unik dan juga klasik. Beberapa orang percaya bahwa seseorang yang memberikan cincin berbentuk seperti buah pir adalah pasangan yang memiliki komitmen yang tinggi dalam menjalani hubungannya. Dia adalah orang yang akan banyak mendukung aktivitas anda.




4. CINCIN BENTUK MARKISA 
Bukan hanya bentuk seperti buah pir saja tapi ada juga cincin yang dibuat seperti buah markisa. Sama seperti cincin bentuk buah pir, cincin ini juga termasuk cincin bentuk klasik yang unik. Sebagian orang percaya bahwa cincin ini adalah cincin yang diberikan oleh pasangannya yang siap untuk membawa anda kepada posisi yang tinggi.

5. CINCIN BENTUK HATI 
Selain dari bentuk buah-buahan, ada juga cincin yang dibuat dengan bentuk hati. Ini adalah cincin bentuk elegan dan klasik sehingga menjadi salah satu bentuk cincin yang banyak dicari. Bagi sebagian orang percaya bahwa cincin ini hanya akan diberikan  kepada seseorang yang memberikan cincin ini juga adalah orang yang akan selalu membuat pasangannya selalu tersenyum.

Semoga bermanfaat

0 komentar:

Posting Komentar